JAKARTAVIEW.ID, – Bintang film Dune, Zendaya diterpa rumor tak sedap. Ia dikabarkan tengah hamil anak sang kekasih, Tom Holland.
Tidak mau isu hamil tersebut berkembang, Zendaya akhirnya buka suara. Ia memberikan bantahan atas rumor miring yang menimpa.
“Lihat kan, inilah mengapa aku menjauh dari Twitter,” tulis Zendaya di laman Instagram, pada hari Kamis (16/6/2022).
“Hanya mengada-ada tanpa alasan, setiap minggunya,” sambung artis 25 tahun ini.
BACA JUGA:
- Menumpang Roket SpaceX, Korea Selatan Kirim Pengorbit ke Bulan
- Hindari Lubang, Pengendara Motor Tewas Terlindas Bus TransJakarta di Grogol
- Saingi Gojek & Grab, AirAsia Tawarkan Gaji Ojek Online Rp 10 Juta
- Semakin Panas! Jet Tempur-Kapal China Langgar Garis Median Selat Taiwan
- Gubernur DKI Anies Baswedan Ganti Nama RS Jadi Rumah Sehat, Begini Kata Ahli Bahasa
Seakan tidak mau larut dalam gosip kehamilan, Zendaya mengatakan akan melanjutkan aktivitas syuting. Ia menuliskan judul dari film terbaru ‘Challengers’.
Isu Zendaya hamil mulai viral sejak unggahan akun @ryan.roberts, 13 Juni 2022. Ia mengunggah cuplikan layar Instagram Zendaya yang telah di edit.
Isinya, memperlihatkan video hasil USG dengan kondisi janin di dalamnya. “Aku mencintaimu, setengahnya (ada) di sini,” tulisnya dengan menyematkan akun Instagram Tom Holland.
Tapi di akhir video, si pengguna akun menambahkan rekaman yang mengatakan postingan itu adalah kebohongan.
“Kamu baru saja mendapatkan Krissed,” tulis Ryan Roberts.
Melansir Page Six, Krissed adalah istilah yang digunakan untuk membujuk pemirsa percaya dengan kebohongan cerita.
LAINNYA:
- Menumpang Roket SpaceX, Korea Selatan Kirim Pengorbit ke Bulan
- Hindari Lubang, Pengendara Motor Tewas Terlindas Bus TransJakarta di Grogol
- Saingi Gojek & Grab, AirAsia Tawarkan Gaji Ojek Online Rp 10 Juta
- Semakin Panas! Jet Tempur-Kapal China Langgar Garis Median Selat Taiwan
- Gubernur DKI Anies Baswedan Ganti Nama RS Jadi Rumah Sehat, Begini Kata Ahli Bahasa